•          

    Masopala

     

    MASOPALA adalah organisasi ke-pecintaalam-an yang ada di kampus FISIP UNSRI. Masopala sebenarnya telah berdiri sejak 2 November 1989. Tetapi pengesahan adanya masopala baru dikeluarkan melalui SK. FISIP tahun 1992.

    Lambang kepala suku Indian yang dilingkari tali hawserlaid dengan simpul laso dan background berwarna hijau serta jingga merupakan identitas MASOPALA. Kepala suku Indian melambangkan petualang sejati yang terampil hidup di alam karena tempaan alam. Simpul laso melambangkan ikatan persaudaraan yang kuat dan akan semakin kuat jika ditarik. Warna hijau dibalik kepala Indian melambangkan kharisma alam yang wajib kita jaga kelestariannya, sedangkan jingga melambangkan warna cakrawala yang tidak akan pudar. Filosophi Indian adalah petualang yang mampu menjaga alam dengan tidak meninggalkan jejak apapun dimanapun ia berada.

    MASOPALA-UNSRI didirikan untuk menampung inspirasi mahasiswa dibidang kepecinta-alaman dengan mencetak kader-kader yang memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dalam menyelamatkan bumi dari kehancuran. MASOPALA-UNSRI didirikan dengan tujun membina dan mengembangkan aktivitas kepecintalaman dan kegiatan-kegiatan lain yang positif seperti pelestarian alam, Mountaineering (gunung-hutan), Caving (goa vertikal), sosialisasi alam, pelatihan navigasi darat dan penyeberangan basah.

     
  •         
     
  •  

Gallery