Islamic Articles

Articles :

 

Islamic

 

School

 

Story

 

Palembang

       

 

 

 

 

 

         

 

       

Kategori:

Mantaray House

Social Class

Pencak Silat

Solo Camp

Leadership

Me

Karya

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

           

                                      HOME            About Me            Rohis            Gallery      
 

 

Mengapa belajar itu tidak nyaman ?

By : Panji Mufqi Harokah

       Hal yang saya temui dikalangan pelajar sekarang adalah mereka belajar tapi merasa tidaknyaman, dampak dari hal tersebut mengakibatkan banyak sekali pelajar sering mengantuk didalam kelas,bosan, dan mungkin pusing karena tidak mengerti apa yang dibahas. Kali ini saya akan mengungkapkan mengapa belajar itu menjadi tidak nyaman, pertama saya igin mengungkapkan bahwa segala sesuatu yang kita lakukan harus didahului dengan niat. Itulah mengapa siswa menjadi tidak nyaman didalam kelas, karena mereka atau bahkan saya sendiri itu menempatkan niat yang salah sebelum belajar, mungkin saat pergi sekolah ada sebagian dari siswa yang berniat untuk bermain dengan rekannya, atau juga siswa itu hanya ingin berbincang dengan rekannya. Nah, hala inilah yang membuat belajar itu menjadi tidak nyaman, dan ini akan menimbulkan MALAS!!!!.

Yang saya dapat dari salah satu konselor ialah apa yang membuat siswa itu menjadi malas dalam belajar,

1.       Tidak punya minat, atau niat belajar

2.       Kurang perhatian dan motivasi dalam belajar

Dampaknya :

- capek atau lesu

- bosan,

- ngantuk

 

3.       Tidak mampu mengikuti pelajaran dengan baik

Artinya disini siswa tidak memahami materi yang dibahas karena itu hal ini yang sangat penting dari belajar, apabila siswa tertinggal materi maka untuk melanjutkan kemateri selanjutnya akan menyusul tertinggal karena kita berusaha untuk memahami materi sebelumnya. Cara menanggulangi hal tersebut ialah :

-          Mengikuti metode guru yang mengajar,apabila tidak bisa acungkan tangan dan beritahu untuk mengubah metode yang lebih baik atau usulkan metode yang lain.

-          Cintai semua pelajaran yag dipelajari, hal ini yang biasanya membuat siswa berparadigma jelek terhadap pelajaran maka dari itu rubahlah terlebih dahulu paradigma kita.

4.       Management waktu yang salah,

Disini lebih terpacu pada belajar secara pribadi dirumah masing-masing. Saya menyarankan anda untuk menyusun kegiatan denga baik, contoh pukul sekian saya harus belajar,pukul sekian saya harus sholat, pukul sekian saya harus mandi. Dari hal kecil seperti ini saya yakin hidup anda terasa lebih rapi dan nyaman.

5.       Tergesa-gesa dan menunda-nunda

Maksudnya adalah ketika kita tidak tahu apa yang akan kita lakukan hari ini dan saat tugas mendadak datang kita akan melakukan sesuatu itu dengan tergesa-gesa. Kemudian hal yang biasa dilakukan siswa itu ialah menunda-nuda tugas, contoh : ibu menyuruh kita untuk belajar sekarag lalu kita jawab “nanti dulu bu saya mau mandi dulu” kemudian setelah mandi kita makan, setelah makan kita menonton tv , jadi yang tadinya kita ingin belajar jadi terlupakan akibat kita menunda sesuatu,maka dari itu kita harus melaksanakan sesuatu itu tepat pada waktuya.

6.       Sulit beradabtasi didalam kelas

Hal ini disebabkan oleh :

-           mempunyai musuh

-          Merasa tertekan

-          Merasa dibedakan

-          Tidak suka metode guru

Sebelum itu siapa yang menjadi musuh terbesar kita? Musuh terbesar kita adalah diri kita sendiri, mengapa? Karena kita akan dihadapkan pada keinginan kita pribadi dan kewajiban kita pada waktu yang bersamaan pada saat ini kita akan merasakan kesulitan dalam memilih sesuatu kareena waktu yang berbenturan.

7.       Pergaulan yang tidak terarah

Seperti terlalu banyak nongkrong diluar kelas yang tidak ada tujuannya,disini saya tidak menganjurkan anda untuk memilih-milih teman disini kita boleh mempuyai banyak teman tapi kita harus pintar dalam memilih waktu dan tempat yang benar.

8.       Cara memotivasi dari rumah

Kali ini bersangkutan denga keluarga khususnya orang tua, mengapa? Karena kebanyakan orag tua siswa memotivasi anaknya untuk belajar dengan cara yang salah, contoh: dengan memberi motivasi dengan uang, kalau nilai besar maka diberi ibu uang Rp 10.000,00 sebenarnya ini adalah cara yang salah karena, dalam hal ini siswa akan belajar hanya untuk uang bukan untuk masa depannya,mungkin apabila orag tua memotivasi dengan mengajak rekreasi setelah mendapat nilai besar itu lebih baik untuk refreshing siswa setelah berjuang degan keras dari pada dengan uang.

 

Intinya dari semua ini kita harus menghindarinya dan belajar dengan rajin karena menuntut ilmu itu diwajibkan atas kita karena ilmu merupakan kunci kebahagiaan dunia dan akhirat, seperti sabda rasulullah dalam H.R Muslim telah menyebutkan:

 

                    سلك طر يقا يلتمس   من

علما سهل الله به طر يقا الى الجنة.               

“man salaka thariiqay yaltamisu fiihi ‘ilman sahhalallaahu bihi thariiqan ilal-jannah”

Artinya :

“Barang siapa yang menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu maka Allah akan memudahkan jalan menuju ke surga”

 

 

Read Also :

Mau menambah umur ?

Keutamaan Jujur 

Important Things Called Iman

Hikmat istighfar

Islam Adalah Rumah 

Apa fungsi salawat nabi muhammad ?

10 dosa besar manusia

Pentingnya sholat

Kelebihan Yang Dimiliki Umar Bin Khattab

carA membangun prestasi