Janganlah engkau mati kecuali setelah engkau memeluk Islam








@Copyright,
Al-Muslimun 2001

Makna Rubrik

TADABBUR
Berisi kajian selintas tentang nukilan ayat al-Qur'an al-Kariim. Pemilihan ayat diupayakan untuk mendukung bahasan tematik. Rubrik ini juga mengandung nuansa mau`idhah hasanah yang ditulis secara singkat, tapi padat.
 
TADZKIRAH
Rubrik ini merupakan representasi dan kristalisasi dan opini redaksi dalam mencermati suatu persoalan ummat. Yang diangkat adalah isu aktual atau persoalan yang perlu diantisipasi. Sifat tulisan singkat, perskriptif (penuh saran) dan obyektif.
 
NADWAH MUDZAKARAH/GAYUNG BERSAMBUT
Rubrik ini merupakan rubrik utama yang menjadi andalan sekaligus kekuatan Al-Muslimun. Disajikan dalam format tanya jawab secara ringkas dan padat tentang berbagai persoalan hukum Islam. Rubrik ini dikembangkan menjadi suatu tanya jawab yang luas dan menyangkut berbagai probelum hukum Islam, baik yang menyangkut pemahaman, verifikasi, maupun perbandingan.
 
HADITS
Berisi kajian tentang matan (isi) Hadits baik dari segi metogologisnya maupun penjelasannya. Bahasan tentang sanad dan perawi berbagai nukilan Hadits juga masuk di rubrik ini. Kajian tematik dari beberapa Hadits juga akan memperkaya rubrik ini.
 
TARIKH
Berisi sejarah Islam dan ummat Islam yang ditulis secara kronologis, filosofis dan analisis. Diusahan penulisan rubrik in tidak monoton, kaku dan hanya kumpulan cerita.
 
IBADAH
Berisi kajian secara kritis tentang berbagai persoalan di seputar pemahaman dan pengamalan bentuk-bentuk amaliyah ibadah mahdhah, seperti shalat, zakat, puasa, dan haji.
 
TARBIYAH
Berisi kajian tentang pendidikan Islam dalam arti yang amat luas. Pendidikan di sini dapat menyangkut tiga sektor; pendidikan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Tarbiyah juga berarti proses sosialisasi nilai-nilai Islam dalam segala bentuk seperti usrah, majlis ta`lim, dan studi-studi Islam lainnya.
 
DA`WAH
Rubrik ini membahas beberapa persoalan di seputar da`wah dalam cakupan yang lebih luas. Berbagai perkembangan sosial di bidang komunikasi juga laik ditulis dalam kaitan dengan kepentingan masyarakat Islam. Berbagai ragam metodologi da`wah dan peranannya di tengah-tengah dinamika ummat Islam masuk di kolom ini.
 
SIRAH
Kajian khusus tentang napak tilas (sirah) kenabian Rasulullah selalu menarik dan tak ada habisnya. Sejarah Rasulullah dapat dicermati dan dikaji dari berbagai aspek. Pada rubrik inilah perjuangan Rasul dapat ditelaah secara mendalam dan spesifik.
 
SIYASAH
Tulisan yang berkaitan dengan pemahaman dan analisis tentang politik ummat Islam dan kaitannya dengan Dunia lainnya dapat dimasukkan rubrik ini.
 
AHWAL / IHWAL KITA
Rubrik ini berisi pembahasan persoalan-persoalan sosial keummatan yang dikaji secara aktual, popular dan berani. Dilengkapi dengan berbagai pandangan dari pemuka Islam tentang substansi persoalan. Ciri penting dari rubrik ini ialah tidak membahas hal-hal yang sekadar tampak di permukaan. Ihwal Kita justru menitikberatkan persoalan yang tidak muncul keluar. Karena ini sifatnya labih substansial.
 
GHAZWUL FIKRI
Rubrik ini khusus membahas persoalan ideologi-ideologi (fikrah) dan segala dinamika internalnya. Pembahasan dilakukan secara kritis disertai dengan pandangan Islam.
 
TAFSIR
Sesuai dengan namanya, rubrik ini dikhususkan sebagai ruang untuk kajian dan komentar secara mendalam tentang ayat-ayat al-Qur'an secara tematik. Berbagai persoalan di seputar perkembangan tafsir juga ditelaah di sini.
 
TSAQAFAH
Pada rubrik ini problem kebudayaan Islam secara umum dimasukkan ke dalamnya. Rubrik ini sesuai dengan namanya sangat fleksibel untuk memuat artikel-artikel di seputar perkembangan pengetahuan Islam dan dinamika ummat Islam.
Hosted by www.Geocities.ws

1