Cara Mengatasi Komedo





  Sering nggak PD dengan kulit yang berkomedo? Komedo merupakan salah satu masalah kulit yang memang sangat mengganggu. Selain bikin nggak PD, komedo juga bisa memicu munculnya masalah kulit lain seperti jerawat. Ada banyak cara yang bisa dipilih untuk mengatasi komedo. Salah satunya dengan ramuan alami ini. Cuma butuh dua bahan, kok. Selengkapnya yuk ikuti penjelasannya berikut ini.

Seperti yang dilansir dari naturalremedyideas.com, salah satu cara masalah komedo di hidung adalah dengan memanfaatkan madu dan kayu manis. Kenapa madu dan kayu manis? Jadi begini, nutrisi pada madu tidak hanya membuat kulit bebas dari komedo, tapi juga bisa membuat kulit makin halus, lembut, dan cerah. Sementara kayu manis memiliki kandungan yang bisa membuat kulit awet muda. Kandungan antioksidan pada kayu manis bisa mencegah terjadinya penuaan dini. Cara memanfaatkan kedua bahan ini mudah sekali. Kita hanya perlu menyiapkan 2 sdm madu dan 1 sdm kayu manis bubuk. Campur kedua bahan hingga kedua bahan hingga tercampur rata. Jika sudah, oleskan secara merata ke area kulit yang berkomedo seperti ke hidung. Oleskan secara perlahan dan merata sambil dipijat lembut dengan jari. Setelah itu diamkan sekitar 20 menit. Bersihkan masker dengan kapas yang telah dicelupkan ke air hangat. Terakhir, bilas wajah dengan air bersih. Kemudian keringkan dengan handuk bersih.

Gunakan ramuan alami ini dua kali dalam seminggu secara rutin untuk mendapat hasil yang maksimal. Cuma butuh dua bahan saja kok untuk mengatasi komedo yang membandel. Hasilnya memang tidak instan tapi bisa banget dicoba untuk mendapatkan kulit yang lebih cantik dan mulus bebas komedo.

Berbagi Tips Kecantikan Yuk!


Nama


Email





Ikuti kami di berbagai social media!


Twitter : @beautyscape_
Instagram : @beautyscape_
Facebook : Beauty Scape Indonesia

Tentang Kami
	Beautyscape merupakan sebuah website tentang informasi mengenai perawatan kecantikan wajah secara alami dan natural. 
	Disajikan dalam berbagai bentuk melalui artikel tentang kecantikan dan kesehatan, yang dibagi dalam 3 bagian.
	 
  • Tips : Menyajikan informasi dengan memberikan cara cara yang dapat dilakukan untuk merawat wajah dengan mudah.
  • Hacks : Memberikan informasi untuk mengatasi masalah tentang wajah dengan memanfaatkan bahan yang berada disekitar.
  • DIY : Memberikan informasi untuk melakukan perawatan wajah dengan cara yang alami dan mudah, yang dapat dilakukan sendiri dirumah.