KONDISI KAPOLSEK TANGERANG

Polri: Kondisi Kapolsek Tangerang Cukup Serius, Ada Luka Tusuk di Dada Kapolsek Tangerang Kota Kompol Effendi masih menjalani perawatan intensif di RS Siloam, Lippo Karawaci, Tangerang. Kondisinya cukup serius karena mengalami luka tusuk di dada. "Cukup serius, infonya luka tusuk pada bagian dada untuk Kompol Effendi," kata Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (20/10/2016). Ada dua anggota polisi yang juga jadi korban penyerangan. Kedua anggota tersebut juga tengah mendapat perawatan intensif. "Semoga semua bisa cepat pulih," ujar Boy. Sementara itu, pelaku penyerangan yang diketahui bernama Sultan Azianzah (22), warga Lebak Wangi, Kelurahan Sepatan, Tangerang, saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit karena dilumpuhkan polisi dengan tembakan. Pelaku dirawat di RS Kramatjati, Jakarta Timur. Boy menyebut, penyerangan ini diduga dilakukan pelaku secara tunggal. Belum ada indikasi adanya pihak lain yang membantu aksi pelaku. Dia mengatakan, pelaku dipastikan terkait dengan kelompok teroris. "Tapi terkait jaringan mana, tentu kita butuh pemeriksaan," jelas Boy. "Apakah dia kategori lone wolf atau jaringan, kita belum bisa dapat keterangan lebih lanjut. Butuh waktu untuk memeriksa yang bersangkutan. Masih perlu pendalaman lebih jauh terhadap pelaku, termasuk motifnya. Patut diduga jaringan teror yang ada karena bawa bahan peledak. Tapi ke mana mereka atau siapa mereka, kita menunggu hasilnya," sambungnya.