Home | Puisi

Anak yang Hilang

: episode darah

ke bumi, kukucurkan kau kembali
agar bukan aku
tapi cacing-cacing yang menguraimu
karena aku manusia
dicipta untuk makan hanya biji dan dedaunan
lalu kucicipi sedikit daging
- bolehlah tanpa darah
agar cukup tenaga
sisiri peradabanmu
yang dipetik musim rontok lalu

nyatanya, aku terengah juga
napasku jadi berat dan buas
CO2 membakar
tak tahu
pacuan ini berlomba melawan siapa
dan apakah gurun terik ini
akan menerima tulang-tulang kurang darahku?
atau mengerkahnya

aku haus. tidak ada oase
betapa mudah manusia jatuh letih
oleh perburuannya sendiri
sedang tidak begitu lama sesudah itu
termangu dan kujilatkan lidah:
kausajikan sendiri dagingmu
lengkap dengan darah

jogja, 2001

© 2003 Denmas Marto

Hosted by www.Geocities.ws

1